KLIPING TARI TUNGGAL

Tari Tunggal adalah tarian yang dibawakan atau dimainkan oleh seorang penari, atau duaorang tetapi secara bergantian, Tarian ini biasanya menggambarkan watak seseorang tokoh ataupun seekor binatang.Tari tunggal (solo) dipahami sebagai tarian yang dibawakan oleh seorang penari dalampertunjukan, dan ada pula yang menampilkan tarian tunggal dengan penari yang berbeda-beda secara bergantian. Dalam penyajian tari tunggal, penari memiliki keleluasaan bergerak,karena ia tidak harus tergantung atau berhubungan dengan dengan penari yang lain. Penariharus mampu mengelola bentuk gerak dan iramanya berdasarkan kepekaan sehingga ia lebihleluasa menginterpretasikan atau melahirkan gerak spontan. Hal tersebut dapat dilihat dalammengatur dan menentukan ruang gerak (maju, mundur, berputar-putar, meloncat, dsb),mengatur waktu (kuat-lemah) dan mengungkapkan ekspresi (memaknai gerak, tema dan isi),semua tergantung pada kemampuan dirinya sendiri
Contoh Tari Tunggal
1.      Tari Kancet Ledo 
Tari kancet ledo sering kali disebut dengan nama tari gong. Dinamai demikian karena tarian yang berasal dari budaya suku dayak Kenyah di Kalimantan Timur ini dipentaskan di atas sebuah gong besar. Saat menari, penarinya menggunakan pakaian adat Kalimantan Timur dan properti berupa bulu burung enggang sambil menginjak sebuah gong. Tari kancet ledo sendiri ditarikan oleh seorang gadis. Tema yang diangkat adalah tentang kehidupan dan sikap seorang gadis dayak yang penuh dengan kelembutan. Kendati termasuk contoh tari tunggal, kancet ledo saat ini kerap juga dipentaskan secara bersama-sama oleh lebih dari 2 penari.

2.      Tari Jaipong


Siapa tak kenal dengan tarian khas Karawang, Jawa Barat ini. ciri khas gerakan semi erotis yang diperagakan penarinya dengan diiringi tabuhan gendang membuat tarian ini sempat populer di tahun 80-an sebagai salah satu alternatif hiburan rakyat. Tarian yang dipentaskan oleh seorang sinden perempuan ini juga masuk dalam katagori contoh tari tunggal. Pasalnya hingga kini, sangat jarang tarian ini dipentaskan secara bersama-sama.



3.      Tari Gandrung
Tari gandrung adalah tari tradisional yang berasal dari budaya masyarakat Banyuwangi, Jawa Timur. Tarian ini dahulunya dipentaskan sebagai bentuk ucapan rasa syukur atas hasil panen yang berlimpah. Ia dipentaskan oleh seorang gadis dengan tabuhan gamelan dan musik pengiring lainnya. Kendati termasuk contoh tari tunggal, ia juga dewasa ini dapat dipentaskan secara berkelompok.

Komentar